Motisakti

Motisakti

Senin, 19 November 2012

Kincir angin

Hidup ini bagaikan kincir angin kadang diatas dan kadang dibawah... dan dia akan terus berputar selama angin masih berhembus...... Begitu juga kita,, seperti kincir angin,, kadang dibawah kadang diatas... namun saya percaya layaknya kincir angin ketika kita dibawah kita pun terus bergegas menuju puncak atas.... tak mau berlama-lama dibawah.... dan semua itu akan terus berputar terus berubah selama Allah masih memberikan udara untuk kita, ruh untuk jiwa kita,, dan hati untuk semangat kita.... percaya lah Allah tahu bagaimana cara mengurus semua itu..... "Cukuplah Allah Bagi Kami, Allah dan RasulNya akan memberikan kepada kami sebagian dari karuniaNya. Sesungguhnya kami orang-orang yang berharap kepada Allah. " (At-Taubah:59)

Kamis, 15 November 2012

Kuliah dan Cari Kerja??



Yap....bagaimana menurut anda???

Bahagia itu.....

Kalaupun kesusahan itu hujan dan kebahagian itu matahari Maka kita membutuhkannya untuk melihat pelangi..... Saya menemukan kalimat indah itu di twitter...Wao... memang benar ya... Allah keren menciptakan semua dengan seimbang... Teman, saat susah ada satu rasa syukur yang harus kita ucapkan karena kita masih diberi Allah anugerah yaitu teman.... Sudah wajar manusia itu bersosialisasi, alias butuh kelompok atau teman.... Yap maka bersyukurlah kita kalau kita punya teman/sahabat karib karena bisa jadi dialah yang Allah kirim untuk menguatkan hati kita yang sedang rapuh.... Bukan berarti saya menganjurkan minta tolong pada manusia tok loh,,,gak gitu... kita tetap minta tolong pada Allah, menyerahkan semua pada Allah,, mendekat pada Allah... Tapi saat kalut bukankah kita juga butuh peneguh hati,,, yap teman yang baik sudah semestinya menjadi orang yang bisa memberikan bisikan baik,, kata-kata baik dan ajakan yang baik... bukan palah menambah ruwet masalah... :) Ya...bahkan Rasulullah saw. saat berdakwah pun mengandeng Abu Bakar As-Siddiq,, Nabi Musa as. saat menghadapi fir'aun meminta kepada Allah agar ditemani Harun.... subhanallah... Yuk cari temen/sahabat yang banyak... karena dengan bertemu,,berbagi cerita insyaAllah akan mampu mengendorkan otot-otot syaraf yang kencang karena terlalu pusing dengan suatu masalah..... ayuk menjadi teman yang baik dan mencari teman yang baik :) Bahagia itu ketika aku bersamamu teman :)
Teman itu banyak... guru bisa jadi teman,, murabbi bisa jadi teman,, ortu bisa jadi teman,, kakak/adik bisa jadi teman,, pendamping hidup bisa jadi teman... :) So jadilah sosok yang membuat orang lain nyaman bersamamu sehingga orang lain pun nyaman membersamaimu dalam suka dan duka :)

Rabu, 07 November 2012

Helikopter....

Baru pertama kali saya naik helikopter... Sampai tidak tahu saya bagaimana rasanya... Yang jelas saya merasa bahagia... Saya dan seorang teman beserta pak pilotnya... Normal...semua normal.... naik perlahan dan tiba-tiba...saat ditengah ketinggian... Helikopter itu merendah.... dan akhirnya dan bisa dipastikan aku dan semua penumpang akan jatuh.... akhirnya pak pilot menyuruh kita mengenakan parasit... dan kami pun terjun.... Alhamdulillah selamat bersama parasit.... Allah kalaupun itu helikopter impian...Dan saya belum puas mencicipi nikmatnya naik helikopter itu....saya yakin ya Allah mungkin memang lebih baik saya terjun agar lebih selamat ketimbang menikmati dan mati bersama kenikmatan itu.... Rabb saya yakin....yakin...yakin Engkau akan menganti kenikmatan naik helikopter dengan kenikmatan naik pesawat terbang.....saya yakin pasti Engkau tahu yang terbaik untukku..."...Allah tidak hendak menyulitkanmu,tetapi Dia hendak membersihkan & menyempurnakan nikmatNya bagimu supaya kamu bersyukur" (QS.Al-Ma'idah:6).......... yakin yakin yakin pasti Allah punya rencana terindah-takdir terindah untukku....